Cara mengusir tikus : Burung Hantu VS Hama Tikus

Queen Tabby Petshop solo - Salah Satu hewan peliharaan yang dapat di manfaatkan secara sosial ekonomi adalah Burung Hantu. Kenapa Demekian ? Karena Burung Hantu atau sering dikenal dengan Owl yang merupakan hewan mangsa alaminya adalah tikus sehingga dapat dimanfaatkan . selain mudah dilatih burung hantu juga merupakan hewan yang lucu serta mudah diterapkan oleh anda yang sering direpotkan oleh hama tikus khususnya para petani. 

Memelihara Burung Hantu Tak Sekadar Klangenan 
(Image from : Timlo.net/ Istimewa)


Pemanfaatan burung hantu jugatidak memerlukan biaya yang tinggi. bahkan dapat meningkatkan efisiensi waktu petani. Manfaat dari penggunaan musuh alami ini antara lain ramah lingkungan dan tidak menimbulkan residu yang berbahaya bagi manusia. Kelebihan menggunakan burung hantu sebagai musuh alami (predator) tikus antara lain burung ini dapat beradaptasi khusus (unik), membuatnya berbeda dengan mahluk yang lain. 







Baca Juga : Berapa Harga Musang ??


Kelebihan lain pemanfaatan burung hantu yaitu aktif pada malam hari dengan penglihatan yang sangat tajam dan dapat melihat mangsa pada jarak yang jauh, hal ini sesuai dengan aktivitas tikus yang juga aktif malam hari. Burung ini juga mampu mendengar suara tikus pada jarak 500 m. Satu anak burung hantu dapat memakan 2 – 5 ekor tikus per hari, dengan jangkauan terbang hingga 12 km, sedangkan untuk burung dewasa rata-rata dapat memakan sampai 15 ekor tikus/malam, sehingga dalam satu bulan seekor burung hantu mampu membunuh lebih dari 100 ekor tikus. Sepasang T, alba di dalam sangkar mampu memangsa 3650 ekor tikus per tahun. 

Kegiatan pemanfaatan burung hantu ini juga merupakan tindakan menjaga konservasi alam dengan melestarikan dan mengembangkan burung hantu yang semakin lama populasinya semakin menurun. Teknik pengendalian dengan menggunakan musuh alami (burung hantu) dalam jangka panjang akan semakin menunjukkan efektifitasnya karena burung hantu akan berkembangbiak dan akan mengurangi biaya pengendalian. 

Burung hantu Tyto alba merupakan salah satu predator yang potensial karena spesies ini memiliki kelebihan dibandingkan dengan spesies lain yaitu ukuran tubuh yang relatif lebih besar , memiliki kemampuan membunuh dan memangsa tikus cukup baik, mudah beradaptasi dengan lingkungan baru dan cepat berkembang biak.

Maka dari itu apa anda tertarik memeliharanya ??




Queen Tabby Solo - Petshop and Animal Health care
Jln letjend Suprapto 35 Sumber Solo (Utara Lapangan Sumber) 
Jln Puntadewa Cemani Sukoharjo (Selatan Asrama Ngruki Putri)
085707365365 / pin:7CF49823
Instagram : @Petshopsolo Twitter : @PetShopSolo FB : Queen Tabby Petshop Solo

Komentar